Gunung Ibu Alami Erupsi Muntahkan Abu Setinggi 3.000 Meter - Inside Berita

Gunung Ibu Alami Erupsi Muntahkan Abu Setinggi 3.000 Meter

Lontaran abu erupsi Gunung Ibu di Pulau Halmahera, Maluku Utara, Rabu (3/7/2024). (ANTARA/HO-PVMBG)

Jakarta – Gunung Ibu di Pulau Halmahera, Maluku Utara, erupsi, mengeluarkan abu setinggi kurang lebih 3.000 meter di atas puncak.

Menurut Hendra Gunawan, Kepala Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG), erupsi terjadi pada pukul 14.56 WIT.

Sebuah seismogram mencatat erupsi Gunung Ibu dengan amplitudo maksimum 28 milimeter dan durasi sekitar dua menit lima detik.

Petugas pos pengamatan Gunung Ibu melihat kolom abu berwarna kelabu hingga hitam dengan intensitas sedang hingga tebal bergerak ke arah barat dan barat laut.

Gunung Ibu saat ini berada dalam status siaga, atau level III.

PVMBG mengimbau masyarakat dan wisatawan di sekitar Gunung Ibu agar tidak melakukan aktivitas di dalam radius empat kilometer dan perluasan wilayah lima kilometer ke arah bukaan kawah di bagian utara dari kawah aktif Gunung Ibu.

(Sumber Antaranews)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *