Muhammadiyah Tetapkan Awal Puasa Ramadan 2025 Jatuh Pada 1 Maret, Lebaran 31 Maret - Inside Berita

Muhammadiyah Tetapkan Awal Puasa Ramadan 2025 Jatuh Pada 1 Maret, Lebaran 31 Maret

Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir. Foto: PP Muhammadiyah

Jakarta – Muhammadiyah menetapkan bahwa puasa pada tahun 2025 akan dimulai pada 1 Maret. Hal ini didasarkan pada pedoman Majelis Tarjih dan Tajdid tentang wujudul hilal yang sebenarnya.

“Berdasarkan hasil hisab maka Pimpinan Pusat Muhammadiyah menetapkan 1 Ramadan 1446 H jatuh pada hari Sabtu Pahing, 1 Maret 2025 M,” kata Sekretaris PP Muhammadiyah Muhammad Sayuti dalam Konferensi Pers Maklumat Pimpinan Pusat Muhammadiyah Hasil Hisab Ramadan, Syawal, dan Zulhijah 1446 H di Kantor PP Muhammadiyah Yogyakarta, Rabu (12/2).

Sementara itu, Idul Fitri akan jatuh pada 31 Maret 2025.

“1 Syawal1446 H jatuh pada hari Senin Pahing, 31 Maret 2025 M,” terangnya.

Lalu, 1 Zulhijah 1446 H jatuh pada hari Rabu Kliwon, 28 Mei 2025 M; Hari Arafah (9 Zulhijah 1446 H) jatuh pada hari Kamis Pon, 5 Juni 2025 M; dan Idul Adha (10 Zulhijah 1446 H) jatuh pada hari Jumat Wage, 6 Juni 2025 M.

Sumber Kumparan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *