Arsenal juara Emirates Cup 2024. (Foto: Action Images via Reuters/John Sibley)
London—Pasukan Mikel Arteta menang dengan dua gol tanpa balas dalam pertandingan pramusim Emirates Cup melawan Lyon, klub Prancis. Minggu, 11 Agustus 2024, duel berlangsung di Emirates Stadium pada pukul 22:00 WIB.
Arsenal mendominasi selama dua kali 45 menit. Tim London melakukan 16 tembakan (6 ke arah target) dan penguasaan bola 56%, unggul atas Lyon yang melakukan 8 tembakan (2 ke arah target) dan 44% penguasaan bola.
Ketika pertandingan baru berjalan sembilan menit, tim tuan rumah mencetak gol melalui William Saliba.
Arsenal memimpin 1-0 setelah Saliba menanduk bola sepak pojok Declan Rice.
Di menit ke-26, Arsenal mencetak gol lagi dari situasi sepak pojok. Kali ini, Gabriel Magelhaes membobol jala Lyon.
Babak pertama berakhir dengan Gabriel menyundul masuk bola tendangan corner Declan Rice, menghasilkan skor 2-0 untuk Arsenal.
Hampir semua pemain Arsenal diganti di babak kedua. Setelah pluit panjang berakhir, tidak ada gol lagi. Meriam London memenangkan Emirates Cup 2024 dengan skor 2-0.
Susunan Pemain
Arsenal: David Raya; Ben White, William Saliba, Gabriel Magalhaes, Oleksandr Zinchenko; Martin Odegaard, Thomas Partey, Declan Rice; Bukayo Saka, Kai Havertz, Gabriel Martinelli.
Lyon: Lucas Perri; Abner Vinicius, Moussa Niakhate, Duje Caleta-Car, Clinton Mata; Corentin Tolisso, Nemanja Matic, Maxence Caqueret; Said Benrahma, Georges Mikautadze, Ainsley Maitland-Niles.
Sumber Detiksport